Makanan Khas Arab Saudi – Saat melaksanakan perjalanan ibadah umroh banyak pengalaman unik yang bisa Anda dapatkan, termasuk soal makanan khas atau kuliner Arab Saudi. Banyak jamaah umroh, termasuk jamaah umroh Pakem Tours berburu makanan unik atau makanan khas Arab Saudi. Dan Andapun bisa melakukannya diwaktu luang setelah menyelesiakan kegiatan Ibadah.
Makanan Khas Arab Saudi Yang Paling Diburu Jamaah Umroh
Pada tulisan ini, Saya akan menguraikan 7 makanan khas Arab Saudi yang paling digemari oleh jamaah umroh Indonesia.
Kurma Ajwa
Belum lengkap rasanya berhaji atau berumroh tanpa memakan kurma. Di Madinah dan Mekkah, Kurma Nabi (kurma Ajwa) menjadi salah satu makanan yang paling banyak diincar. Antusiasme jemaah, khususnya dari Indonesia, mencari Kurma Nabi sangat tinggi.
Kurma Nabi atau Kurma Ajwa adalah memiliki tekstur yang halus saat di makan, jenis yang satu ini sangat disukai oleh Nabi Muhammad SAW. Seperti yang tertulis dalam hadist: “Barangsiapa mengonsumsi tujuh butir kurma Ajwah pada pagi hari, maka hari itu ia tidak akan terkena racun maupun sihir.” (HR Al-Bukhari dan Muslim). Anda bisa mendapatkan kurma Ajwa kualitas bagus dengan harga 60 SAR per kilogramnya atau sekitar Rp. 230.000
Makanan Khas Arab Saudi 7 Days
Banyak yang bilang bahwa jika Anda berangkat umroh dan tidak mendapatkan 7 Days secara gratis maka Anda salah pilih travel umroh, masa sih ?? Ya, berdasarkan pantauan penulis dari tahun 2010 hingga sekarang 7 Days menjadi salah satu pilihan utama dari travel umroh sebagai snack yang dibagikan ke jamaah saat perjalanan ziarah, biasanya dibagikan bersamaan dengan air mineral atau susu kotak. Jamaah yang menyukai 7 Days biasanya memburu jenis roti ini untuk dibawa pulang dijadikan ole ole. Biasanya per 1 biji dijual dengan harga 1 SAR atau sekitar Rp. 3.900.
Kismis
Kismis asli dibuat dari buah anggur yang dikeringkan dengan panas matahari atau panas buatan dan biasanya dapat dimakan langsung maupun digunakan dalam masakan. Kismis mempunyai tekstur kering namun sedikit kenyal dengan rasa sangat manis karena mengandung gula yang tinggi.
Selain itu kismis juga memiliki karbohidrat tinggi dan memiliki berbagai kandungan vitamin. Kismis banyak ditemukan dalam olahan roti atau cake. Kismis kualitas bagus biasanya dijual dengan harga mulai dari 20 SAR atau sekitar Rp. 78.000 perkilogram.
Hummus
Hummus adalah hidangan khas tanah Arab tepatnya negeri Syam. Hidangan ini berbentuk bubur, saus cocol, atau semacam selai gurih yang dibuat dari kacang arab. Hummus dibuat dengan cara terlebih dahulu kacang arab digiling kemudian dicampur dengan wijen giling (tahini), minyak zaitun, sari perasan limau, bawang putih, dan garam.
Hummus bisa dinikmati secara langsung atau sebagai pelengkap biasanya dinikmati menggunakan roti. Hummus memiliki tekstur yang lembut dan citarasanya khas, gurih, dan enak. Harga makanan khas Arab yang satu kisaran 8 SR perporsi atau sekitar Rp. 30.000
Kebab
Kebab adalaha kudapan khas Timur Tengah berbahan dasar daging sapi, kambing, atau ayam cincang yang dicampur dengan sayuran, saus, mayones, dan kemudian dibungkus dengan kulit tortila dan dipanggang.
Secara harfiah Kebab memiliki arti daging cincang. Harganya mulai dari 5 SAR atau sekitar Rp. 20.000 dan sangat mudah didapatkan, biasanya banyak kios kios kecil di samping hotel di Madinah ataupun Mekkah yang menjual Kebab.
Makanan Khas Arab Saudi Nasi Mandi
Makanan khas Arab Saudi Nasi Mandi Terdiri dari daging dan nasi dengan campuran khusus rempah-rempah. Dimasak di lubang bawah tanah. Masakan ini sangat populer dan umum di sebagian besar wilayah Jazirah Arab dan dianggap sebagai hidangan pokok bagi banyak daerah, juga di Mesir, Levant dan Turki.
Daging direbus dengan bumbu utuh sampai lunak, kaldu yang dibumbui digunakan untuk memasak nasi basmati di bagian bawah tandoor. Kemudian dagingnya digantung di dalam tandoor di atas nasi dan tanpa menyentuh arang. Setelah itu, tandoor ditutup dengan tanah liat hingga 8 jam.
Harga nasi mandi cukup beragam, mulai 25 SAR untuk nasi mandi ayam dan mulai 50 SAR untuk nasi mandi kambing. Namun Anda bisa makan gratis sepuasnya jika berangkat umroh 12 hari melalui Pakem Tours. Di Travel ini ada proram tambahan dan gratis yaitu ziarah ke Thaif. Nah saat masuk waktu makan siang, Anda akan dijamu dengan nasi Mandi.
Kunafeh
Kunafeh adalah sebuah hidangan penutup Syam tradisional yang terbuat dari pastri mirip bakmi tipis, atau dough semolina murni, yang dilumuri dengan sipur manis berbahan dasar gula, dan biasanya dilapisi dengan keju atau dengan bahan lain seperti krim gumpal atau kacang, tergantung pada wilayah. Hidangan tersebut populer di dunia Arab, terutama Syam dan Mesir dan Yaman. Harganya mulai dari sekitar Rp. 30.000 hingga Rp. 70.000 perposi, teragntung variannya.
Itulan 7 makanan khas Arab Saudi yang sering diburu jamaah saat berangkat umroh ataupun beribadah haji. Biayanya tergolong sangat terjangkau dan tak perlu menguras isi dompet.
Tertarik mau mencobanya? Di Indonesiapun sudah banyak dijaul, tapi rasa sangat jauh beda. Cita rasa asli tetap ada di Arab Saudi.
1 Comment
Wisata kuliner arab saudi